AdSense

Tuesday, December 15, 2015

Jenis Perahu Rafting dan Bahan Pembuatan Perahu Rafting – Bandung Offroad | 081220900524

Ada kegiatan selain Offroad yang akan meningkatkan Adrenalin anda, yaitu Rafting ..

Nah hari ini saya akan membahas tentang Jenis-jenis Perahu Rafting dan Bahan dari Perahu Rafting. Simak terus ya …

Rafting atau sering disebut dengan arung jeram, olahraga air yang dapat memacu adrenalin anda. Olahraga yang dilakukan didalam arus sungai yang deras, dilakukan oleh beberapa orang dalam bentuk team, dengan perlengkapan untuk rafting atau peralatan khusus yang dibutuhkan seperti perahu karet khusus arung jeram, dayung khusus, pelampung, helmet, dan flip line atau tali khusus yang digunakan untuk keperluan dalam rafting. Tidak ketinggalan dengan rafting di bandung. Ada beberapa jenis perahu rafting diantaranya: perahu karet dengan jenis Landing Craft Rubber dan perahu karet berjenis Oval.

Perahu karet dengan jenis Landing Craft Rubber adalah salah satu jenis perahu karet khusus untuk rafting. Perahu karet dengan desain yang kuat dan dibuat dari bahan yang berkualitas, yang banyak digunakan di negara-negara Eropa dan Amerika. Karena sungai-sungai yang ada di negara tersebut termasuk jenis sungai dengan arus yang sangat deras maka dalam rafting dibutuhkan perahu karet yang kuat dan tangguh. Jenis perahu rafting seperti Landing Craft Rubber sangat mahal dan tidak mudah untuk bisa mendapatkannya.Baca juga post mengenai harga perahu karet rafting.
Perahu karet dengan jenis Oval adalah perahu karet khusus untuk rafting juga, berbentuk Oval dengan desain khusus yaitu pada bagian haluan dan burit berbentuk sedikit mencuat yang bertujuan supaya perahu mampu menjaga kestabilan posisi di saat melewati arus yang deras. Perahu karet jenis Oval sering digunakan dalam arung jeram di Indonesia, karena cukup menggunakan perahu ini rafting dapat dilakukan. Ada dua jenis perahu rafting Oval yaitu jenis Non Self Bailing Floor dan Self Bailing Floor.
Jenis Perahu Rafting. Jenis perahu rafting Oval dengan jenis Non Self Bailing Floor yaitu jenis perahu karet yang tidak dilengkapi dengan lubang-lubang khusus pembuangan air. Jadi jika posisi didalam arus dan banyak air yang masuk ke dalam perahu anda perlu membuangnya karena air yang masuk tidak bisa keluar. Sedangkan perahu Oval dengan jenis Self Bailing Floor merupakan perahu karet khusus yang dilengkapi dengan lubang-lubang pembuangan air. Jadi anda tidak perlu melakukan pembuangan air didalam perahu karena air yang masuk ke dalam perahu akan secara otomatis keluar lewat lubang-lubang tersebut. Jika anda akan melakukan rafting, pastikan anda sudah memiliki alat-alat khusus rafting, termasuk jeli dalam memilih jenis perahu rafting.
Bahan perahu rafting yang banyak digunakan adalah terbuat dari bahan PVC (Polivinil Chloride) atau dalam Bahasa Indonesia sering disebut dengan karet sintesis. Rubber boat dengan bahan tersebut harganya cukup murah sehingga para pencinta arung jeram lebih senang menggunakan perahu dari bahan karet sintesis ini. Tetapi, sebenarnya ada perahu karet yang jenis bahannya lebih bagus daripada karet sintesis. Perahu jenis ini biasanya digunakan oleh para atlet arung jeram yang memang sudah professional. Sehingga, bahan perahu rafting yang berkualitas tentu akan ikut andil dalam kemenangannya. Bahan rubber boat ini menggunakan bahan Nipalon. Ada beberapa kelebihan yang dipunyai oleh Nipalon, diantaranya: perahu akan lebih ringan ketika di atas air, memberikan rasa nyaman bagi pemakainya, dan tahan gesekan jadi tidak mudah bocor bila terkena batu besar. Tetapi untuk mendapatkannya, anda harus merogoh kocek agak dalam karena harganya lumayan mahal.

Nah bagi Anda yang ingin dan mau mencoba olahraga yang satu ini. Dan Anda ingin melakukan offroad di Bandung, hubungi saja kami di :
Hotline : 085321483672 / 081220900524
WhatsAp : 087829320449 / 08562066257
Line : 085321483672
Pin BB : 51F6B866
Email : info@bandungoffroad.com
Alamat : Graha Pos, 5th floor Jl. Banda No.30 Bandung West Java (Indonesia)

No comments:

Post a Comment